Cara Rumahan Mengatasi Penyakit Skoliosis

shares


Cara Rumahan Mengatasi Penyakit Skoliosis

Pernahkah Anda melihat orang dengan rulang punggung yang bengkok, seperti membentuh huruf S atau C? Jika iya, maka kemungkinan orang tersebut terkena gangguan tulang belakang bernama skoliosis. Dalam dunia medis, kedua bentuk tersebut disebut kyphosis dan lordosis. Gangguan ini disebabkan oleh banyak faktor, mulai karena osteoporosis, pertumbuhan tulang yang abnormal, pergeseran tulang, hingga infeksi. Untuk mengatasinya, tentu membutuhkan penanganan ahli. Namun begitu, Anda juga bisa menunjang proses penyembuhan dengan menggunakan beberapa cara rumahan mengatasi penyakit skoliosis pada daftar di bawah ini.

  1. Menurunkan berat badan
Semakin berat badan Anda, maka tekanan pada tulang belakang akan semakin tinggi. Hal tersebut sedikit banyak dapat memperburuk keadaan skoliosis. Bahkan membuat tulang lebih sulit untuk diperbaiki. Oleh sebab itu, hendaknya pasien penderita skoliosis atau Anda yang ingin melakukan pencegahan untuk menurunkan berat badan semampunya. Misalnya saja dengan melakukan diet sehat dan olahraga.

Dengan olahraga, lemak akan berkurang. Selain itu, olahraga juga dapat meningkatkan sirkulasi serta kekuatan tubuh secara keseluruhan, termasuk untuk punggung dan tulang belakang. Namun begitu, tentunya bila skoliosis sudah menyerang, akan sulit untuk bergerak, bahkan terasa nyeri saat melakukan berbagai macam olahraga. Untuk itu, hendaknya melakukan konsultasi pada ahli terlebih dahulu.

  1. Oregano
Oregano memiliki sifat anti-inflamasi dan efek penenang. Hal tersebut membuatnya dapat membantu penderita skoliosis meleraksasikan bagian otot-otot pada tulang belakang, sehingga rasa nyeri bisa dikurangi dan fleksibilitas dapat ditingkatkan. Oregano sendiri bisa dipakai dalam bentuk minyak gosok. Sifat antioksidan dari oregano juga sangat membantu proses penyembuhan.

  1. Hindari banyak duduk ataupun berdiri
Duduk dalam jangka waktu yang lama dapat memperburuk keadaan tulang belakang. Berdiri terlalu lama juga tidak baik, karena dapat menyebabkan ketegangan pada tulang belakang. Oleh sebab itu, aktif atau mobile, melakukan aktivitas sangatlah disarankan, terlebih bagi pendeita kyphosis.

  1. Minyak peppermint
Skoliosis dapat diperburuk, bahkan keadaan malformasi tulang dapat semakin parah akibat penumpukan mikroba. Untuk mengatasi hal ini, Anda membutuhkan antibiotik dan salah salah satu antibiotik alami yang bisa Anda dapatkan dengan mudah ada pada peppermint. Minyak peppermint bisa Anda gosok di bagian tulang belakang. Selain bisa menghalau peradangan, minyak ini juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh secara keseluruhan, sekaligus menghilangkan penumpukan patogen yang membahayakan bagi integritas tulang belakang.

  1. Kubis
Cara rumahan mengatasi penyakit skoliosis selanjutnya yaitu dengan menggunakan kubis atau kale. Kubis kaya akan mineral yang bisa secara signifikan membantu memperkuat massa tulang. Hal ini karena kubis bisa meningkatkan produksi kolagen, yang dibutuhkan bagi otot, jaringan, maupun tulang. Oleh sebab itu, ikuti terapi penjepit dan terapi-terapi lainnya bersama dengan konsumsi kubis, sehingga proses penyembuhan dapat dilakukan jauh lebih cepat.

Related Posts

0 comments:

Post a Comment